Advertorial

Mudahkan Akses layanan Pendidikan, Disdikbud Kukar Gelar Bimtek PPDB Online

KABARBORNEO.ID – Dilaksanakan selama tiga hari, sejak 11 hingga 13 Juni 2024 di Hotel Grand Fatma Tenggarong, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kutai Kartanegara (Kukar) melaksanakan bimbingan teknis (bimtek) soal penerimaan peserta didik baru (PPDB) online.

Kegiatan tersebut diikuti oleh 200 peserta, terdiri dari Kepala Sekolah Dasar (SD) dan operator SD se-Kukar.

Digelarnya bimtek ini tujuannya adalah untuk memudahkan akses layanan pendidikan kepada masyarakat, khususnya ditingkat SD.

“Jadi masyarakat atau orangtua dapat mendaftarkan anaknya ke SD melalui online, tapi harus datang ke SD yang menjadi pilihannya. Ini bagian dari salah satu program kerja Disdikbud Kukar,” ujar Seksi Penjaminan Mutu dan Kelembagaan SD Disdikbud Kukar, Patahangi.

Sejak tahun tahun 2022 lalu, PPDB online khusus tingkat SD ini sudah diberlakukan. Hanya saja, memang ada sekolah-sekolah yang masih menggunakan sistem manual. Hal itu disebabkan adanya sekolah yang wilayahnya mengalami masalah jaringan atau jaringan internet yang tidak begitu optimal. Sehingga, penerapan sistem pendaftaran harus dilakukan secara manual.

“Bapak, ibu guru tak perlu khawatir dengan metode PPDB online terhadap minat orangtua siswa untuk menyekolahkan anaknya di SD setempat. Apabila SD tersebut dinilai baik oleh orangtua atau masyarakat, pastinya mereka mendaftarkan anaknya di SD tersebut,” kata Patahangi.

BACA JUGA :  Dispora Kaltim Gelar Kejuaraan Basket Piala Gubernur 3x3

Dalam konteka pendaftaran secara online memang dinilai lebih efisien, karena menyediakan basis data yang akurat. Semuanya sudah tersusun rapi secara sistematis dan SD juga dipastikan memiliki kualitas yang baik.

Untuk mendukung program ini, disdikbud juga menekankan kepada pihak sekolah untik bersedia membantu orangtua siswa terkait pendaftaran online tersebut. Apabila ada oknum-oknum dari sekolah yang tidak mau membantu, maka para orangtua siswa bisa melaporkannya ke Disdikbud Kukar. Kemudian laporan itu akan ditindaklanjuti dengan memberi teguran kepada oknum tersebut.

Oleh sebab itu, para peserta diharapkan dapat lebih serius mengikuti bimtek tersebut. Sehingga, memberikan dampak yang dapat memuaskan masyarakat dalam pelayanan pendidikan di Kukar.
“Sektor pendidikan merupakan prioritas pemerintah daerah, maka dari itu pelayanan pendidikan terus kita tingkatkan,” pungkasnya. (Adv/DisdikbudKukar)

Related Articles

Back to top button