Diskominfo Kaltim Gelar Rapat Persiapan Upacara Peringaran Harkitnas 2023
KABARBORNEO.ID – Jelang Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-115 tahun 2023 ini, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kaltim mengumumkan secara resmi upacara akan dilaksanakan pada 22 Mei 2023 mendatang, di Halaman Kantor Gubernur Kaltim, Jalan Gadjah Mada Nomor 2 Samarinda.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) melalui Diskominfo tengah mengatur persiapan peringatan hari bersejarah yang diperingati setiap tanggal 20 Mei itu.
“Sesuai instruksi dari pemerintah pusat, pelaksanaan peringatan Harkitnas kita laksanakan pada Senin, 22 Mei 2023. Upacara akan kita gelar, bersamaan dengan Apel Pagi Senin,” ujar Kepala Diskominfo Kaltim, Muhammad Faisal.
Faisal menuturkan, untuk Inspektur Upacara masih dijadwalkan. Hal itu menyesuaikan dengan agenda Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim. Sementara itu, peserta upacara akan diisi oleh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemprov Kaltim dan para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama.
Pakaian upacara peringatan Harkitnas ke 115 adalah seragam KORPRI.
Faisal juga membeberkan bahwa, yang nanti akan bertindak sebagai petugas upacara, komandan, dan pengibar bendera, ditugaskan dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kaltim. Sedangkan Pembaca Pembukaan UUD 1945 dan Pembaca Doa dari Diskominfo Kaltim.
“Tema Harkitnas tahun ini adalah Semangat untuk Bangkit yang bermakna membangkitkan nilai nasionalisme, persatuan, kesatuan dan kesadaran memerdekakan harapan masyarakat Indonesia,” pungkas Faisal. (ADV/DISKOMINFO KALTIM)