SDN 004 Tenggarong Tampilkan Tari Aceh dan Kalimantan Dalam Acara HUT PGRI Ke 78
KABARBORNEO.ID – SDN 004 Tenggarong menampilkan tari Aceh dan Kalimantan dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-78, PGRI Kutai Kartanegara (Kukar). Sebanyak 15 siswi dari SDN OO4 Tenggarong dari kelas 4, 5, dan 6 membawakan tarian dari Aceh dan Kalimantan yang diadakan di Halaman Stadion Rodong Demang, Senin (13/11/2023).
Menurut Japransyah, guru SDN 004 Tenggarong, para siswinya berlatih menari dengan memanfaatkan proyektor dan internet yang ada di sekolah. Ia mengaku tidak memiliki kemampuan untuk melatih kesenian, sehingga hanya mengawasi dan membimbing gerakan-gerakan yang salah.
“Kami selaku gurunya cukup mengawasi, yang mana ada kesalahan-kesalahan di gerakan mereka kami bimbing, karena terus terang saya tidak mempunyai kemampuan untuk melatih kesenian dan saya hanya di bidang akademik,” katanya.
Ia menambahkan bahwa menari merupakan pilihan dari siswinya sendiri dan sejalan dengan kurikulum merdeka. Ia juga mengakui bahwa persiapan untuk acara kesenian ini tidak maksimal karena informasi yang diterima sekolah mendadak.
“Kemungkinan persiapan masing-masing sekolah ini persiapannya tidak maksimal karena informasi ini baru didapat oleh sekolah jadi mendadak dan tidak punya banyak persiapan,” ujarnya.
“Termasuk anak-anak didik saya ini baru tadi saya beri kabar dan saya tanyakan kepada anak-anak ini apakah sudah menguasai untuk tarian, Alhamdulillah anak-anak ini sudah menguasai dan siap untuk ditampilkan,” tutupnya.(ADV/DISDIKBUDKUKAR)