Komisi IV DPRD Kaltim Siap Dukung Pendirian Universitas Islam Penajam
KABARBORNEO.ID, SAMARINDA – Rencana pembentukan Universitas Islam Penajam (UIP) yang diinisiasi oleh Hasanuddin Hakam, Ketua Yayasan Pendidikan Islam (Yapis) Penajam sudah sampai di DPRD Kaltim.
Pihaknya terus menggalang dukungan dari berbagai lapisan masyarakat, para legislator di DPRD PPU bahkan tingkat DPRD Provinsi Kaltim.
John Kenedy, Ketua DPRD PPU,menuturkan berdasarkan hasil survei banyak warga PPU yang putus sekolah karena faktor ekonomi dan jauhnya sarana pendidikan. Karena faktor tersebut membuat Yapis memutuskan untuk membangun universitas di PPU.
“Dengan berdirinya Universitas Islam ini tentu masyarakat bisa terakomodir untuk melanjutkan pendidikan lebih tinggi agar kualitas sumber daya manusia meningkat,” tutur Kennedy di Gedung E DPRD Kaltim pada Senin (7/6/2021).
Lanjutnya, masyarakat sangat mendukung dengan adanya pemabangunan universitas tersebut.
“Lebih dari 300 RT mendukung, apalagi tokoh masyarakat, makanya semangat kami sebagai wakil masyarakat untuk mendorong rencana percepatan pembangunan universitas islam penajam ini,” jelas Kenedy.
Kenedy mengatakan lahan yang sudah disiapkan untuk membangun UIP seluas 4 hektar. Saat disinggung terkait anggaran pembangunan UIP pihaknya masih fokus dalam tahapan penyelesaian administrasi.
“Kalau proses sudah jalan tentu rencana anggaran kami buat lagi untuk pembagunan,” kata Kenedy.
Selain itu, Ketua Komisi IV DPRD Kaltim, Rusman Yakub mengatakan untuk pendirian universitas agar disetujui oleh Bidang Akreditasi Perguruan Tinggi Pusat harus ada rekomendasi dari DPRD maupun rekomendasi Gubernur Kaltim.
“Kami dari Komisi IV pasti mendukung, khsusnya rekomendasi pendirian universitas ini” pungkasnya.(KabarBorneo.id/ Rasyid)