DPRD Samarinda Apresiasi Capaian Strategis Pemkot 2024

KABARBORNEO.ID – Anggota DPRD Samarinda, Andriansyah, memberikan apresiasi atas sejumlah pencapaian strategis Pemerintah Kota Samarinda sepanjang tahun 2024. Pernyataan ini disampaikannya usai mendengarkan pemaparan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota Samarinda dalam Rapat Paripurna pada 26 Maret 2025 lalu.
Menurut Andriansyah, tren kinerja Pemkot menunjukkan arah yang positif di berbagai sektor pembangunan. Ia menyebutkan bahwa sejumlah indikator penting seperti tingkat kemiskinan dan pengangguran mengalami penurunan, sementara kinerja pengelolaan anggaran daerah terus menunjukkan perbaikan dari tahun ke tahun.
“Semua indikatornya bergerak ke arah yang baik. Angka pengangguran menurun, begitu juga dengan kemiskinan. Sisi pembiayaan APBD juga terus mengalami peningkatan. Hasilnya patut diapresiasi,” ujarnya.
Lebih lanjut, pria yang kerap disapa Aan itu menyoroti progres proyek strategis di sektor kesehatan, yakni pengembangan RSUD I.A Moeis yang tengah dipersiapkan menuju rumah sakit berstandar internasional melalui skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).
“Transformasi RSUD I.A Moeis ini sudah masuk ke tahap lelang dan sudah ada pemenangnya. Semoga tahun ini sudah bisa mulai konstruksinya. Kita harap semuanya berjalan lancar,” kata Aan.
Ia meyakini bahwa proyek tersebut akan menjadi loncatan besar dalam peningkatan kualitas layanan kesehatan di Kota Samarinda, sekaligus membuka peluang pelayanan medis bertaraf internasional bagi masyarakat lokal.
Selain itu, DPRD Samarinda telah membentuk Panitia Khusus (Pansus) untuk menindaklanjuti LKPJ yang disampaikan oleh Wali Kota. Pansus ini bertugas menelaah secara menyeluruh kinerja pemerintah selama setahun terakhir.
Andriansyah berharap Pansus bisa bekerja secara objektif, maksimal, dan memberikan rekomendasi yang tepat guna sebagai bentuk evaluasi untuk mendorong perbaikan tata kelola pemerintahan di masa mendatang.
“Kita tunggu saja hasil kerja Pansus, semoga mereka dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan menghasilkan kajian yang membangun,” pungkasnya.(adv)