Ramadan Berkah, DPRD Samarinda Santuni Ratusan Anak Yatim
KABARBORNEO.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda mengadakan acara Buka Puasa Bersama dengan jajaran Sekretariat Dewan Samarinda, yang dilaksanakan pada Rabu, (19/3/2025). Kegiatan ini juga dirangkai dengan pemberian santunan kepada ratusan anak yatim sebagai bentuk kepedulian di bulan suci Ramadan.
Ketua DPRD Samarinda, Helmi Abdullah, menyampaikan bahwa bulan Ramadan adalah waktu yang tepat untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan meraih keberkahan dari Sang Pencipta.
“Di bulan yang suci yakni bulan Ramadan ini dapat dimanfaatkan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, termasuk mendapatkan keberakahan dari Sang Pencipta. Sehingga bulan puasa tersebut tidak hanya menjadi kegiatan seremonial saja, namun juga sebagai arena penebar kebaikan,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa bulan Ramadan adalah bulan yang penuh berkah dan harus dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan ibadah, termasuk menjalin silaturahmi dan berbagi dengan sesama.
“Oleh karena itu, kegiatan bulan puasa ini tidak hanya menjadi kegiatan seremonial saja, namun juga sebagai arena penebar kebaikan,” jelasnya.
“Alhamdulillah tahun ini kami dapat melaksanakan kegiatan ini lagi dan ini rutin digelar setiap tahun,” ungkap Helmi Abdullah.
Ia menekankan pentingnya buka puasa bersama ini untuk meningkatkan tali silaturahmi antara DPRD Samarinda dengan semua pihak dalam melaksanakan pembangunan daerah.
“Kami berharap terjalin silaturahmi, komunikasi, dan koordinasi yang baik. Semoga dengan adanya kegiatan ini, tidak hanya di bulan Ramadan, tetapi juga di bulan-bulan lainnya, kita bisa terus mempererat rasa kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama,” ungkapnya.
Dengan kegiatan ini, DPRD Samarinda berharap dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan memperkuat hubungan antar lembaga serta masyarakat di daerah.(adv)