Ragam

Murdijati Gardjito Membuktikan Ada Ribuan Jumlah Kuliner yang ada di Indonesia

KABARBORNEO.ID, – Penelitian dari pakar kuliner senior Prof. Dr. Ir. Murdijati Gardjito membuktikan kalau jumlah kuliner yang ada di Indonesia mencapai ribuan. Daftar itu pun masih bisa berkembang karena menurutnya masih banyak kuliner yang belum dia ketahui namanya.

Dengan ribuan pulau yang membentang di 34 provinsi, banyak orang yang belum tahu jumlah pasti kuliner di Indonesia. Dengan ragam kultur budayanya, Indonesia memiliki banyak jenis makanan yang tersebar di setiap daerah.

“Ada 3.259 itu yang saya tahu namanya saja,” kata pengajar UGM yang telah pensiun ini di Sesi Food for Thought di Ubud Food Festival, Bali, Minggu (29/4/2019)

Bengusung tema Empowering Indonesian Produce, Prof Mur juga mengatakan sebagai negara dengan biodiversity yang besar Indonesia dianugerahi kekayaan bahan baku kuliner yang besar, mulai dari rempah-rempah sampai sayur dan buah-buahan.

“Kita punya lebih dari 200 sayur, 400 buah, 1.600 rempah. Jadi kalian bisa membayangkan seberapa besar dapur kami,” ucap penulis 60 buku kuliner ini.

BACA JUGA :  Resmi Ketok Palu, Pegadaian Sambut Positif PP Holding Ultra Mikro

Dalam presentasinya ditampilkan juga sejumlah data mengenai kuliner Indonesia. Penelitian ini dilakukan sejak 2014 sampai 2016 serta dipublikasi 2017. Metodenya melalui pemetaan berbasis IT

Berikut ini profil kuliner Indonesia
1. Makanan utama: 208
2. Makanan pendamping dengan santan: 292
3. Makanan pendamping sup: 554
4. Makanan pendamping tanpa sup: 959
5. Makanan ringan basah: 750
6. Makanan ringan kering: 263
7. Complementary: 84
8. Minuman: 147

Menurut Prof Mur, makanan tersebut dipengaruhi oleh beragam budaya mulai China sampai Belanda. Daftar lengkapnya sebagai berikut:

Sumatera bagian barat dipengaruhi India dan Arab
Sumatera bagian timur dipengaruhi China dan Malaysia
Jawa bagian utara dipengaruhi China, Arab, dan Belanda
Kalimantan bagian barat dipengaruhi China dan Malaysia
Sulawesi bagian utara dipengaruhi Spanyol
Maluku dipengaruhi Portugis dan Belanda.

Artikel ini telah tayang di detik.com dengan judul “Coba Tebak Ada Berapa Jumlah Kuliner di Indonesia”

Related Articles

Back to top button