Peristiwa

Peringati Hari Perempuan Internasional, Ini Harapan Ketua PKK Samarinda

KABARBORNEO.ID, SAMARINDA -Peringatan Hari Perempuan International atau International Women’s Day (IWD) yang jatuh pada hari ini, Senin (08/03/2021) memiliki makna tersendiri bagi setiap perempuan di dunia.

Tak terkecuali di Samarinda, Ketua Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Samarinda, Rinda Wahyuni Andi Harun mengaku turut memperingati IWD pada hari ini.

Ia memaknai bahwa banyak sekali peran dan makna perempuan pada hari ini, menurutnya perempuan hari ini tak melulu hanya soalnya mengurus rumah tangga, namun menurutnya perempuan bisa berperan lebih.

“Contohnya dalam bidang politik, perempuan diberi porsi khusus dalam setiap moment politik, belum lagi peran kita dalam masyarakat dan keluarga,” jelasnya.

Rinda Wahyuni juga memberi apresiasi kepada para perempuan yang hari ini telah mengambil peran penting dalan setiap sendi kehidupan

BACA JUGA :  Akibat Limbah Tambang, Warga Minta Ganti Rugi kepada PT Insani Bara Perkasa

“Apresiasi setinggi – tingginya untuk perempuan – perempuan Indonesia yang hari ini telah memiliki kesempatan peran untuk berada di pemerintahan, politik, dan lain – lain,” tambahnya.

Terakhir dirinya berharap agar segala hal negatif yang terjadi dan peristiwa – peristiwa yang merugikan perempuan dapat diminimalisir.

Hal ini dinilai beralasan sebab, dalan rilis Komnas Perempuan mencatat, kekerasan terhadap perempuan masih tinggi. Sepanjang 2020, jumlah kasus kekerasan terhadap perempuan (KtP) sepanjang tahun 2020 sebesar 299.911 kasus. Mayoritas kasus paling banyak terjadi di ranah personal atau disebut KDRT/RP (Kasus Dalam Rumah Tangga/ Ranah Personal).

“Semoga kekerasan pada rumah tangga dan pelecehan kepada anak – anak semakin berkurang,” pungkasnya.(Tim redaksi Kabarborneo)

Related Articles

Back to top button